24 February 2020
dilihat 148x
Mobilku.com - Menurut Cybertruck Owners Club, sejauh ini Tesla Cybertruck sudah mendapatkan pre-order sejumlah 535.000 unit per tanggal 18 Februari. Jika dipukul rata, Tesla menerima sebanyak 6.000 pre-order per hari untuk Cybertruck nya sejak debut di bulan November 2019.
Beberapa anggota Cybertruck Owner Club saling menunjukkan nomor reservasi Cybertruck yang mereka terima, dan akhirnya berhasil menggali sistem nomorisasi reservasi Tesla. Kemudian mereka menyimpulkan bahwa jumlah reservasi pickup tersebut telah mencapai 535.000 unit.
Walaupun tidak semua orang menyukai bentuk Cybertruck, jumlah reservasinya ternyata lebih banyak dibandingkan ketika sedan Tesla Model 3 pertama kali debut pada tahun 2017. Disisi lain, saat ini kita tidak bisa mengakses link halaman Cybertruck di situs Tesla AS. Hal ini mungkin karena reservasinya sudah penuh, sehingga hanya bisa memilih kendaraan lain.
Sejauh ini hanya 17% pelanggan memesan Cybertruck dengan motor listrik tunggal. Sedangkan yang lainnya lebih memilih pickup tersebut dengan varian dual-motor atau bahkan tri-motor.
0 Komentar
Tambah Komentar