05 February 2021
dilihat 143x
Mobilku.com - Daimler adalah nama perusahaan yang memiliki Mercedes-Benz sekaligus pabrikan truk terbesar di dunia. Setelah cukup lama berjalan bareng, kini Daimler telah pisah diri dengan Mercedes-Benz.
“Ini merupakan momen bersejarah bagi Daimler, sekaligus awal dari pembentukan kembali perusahaan secara mendalam. Seluruh produk yang ditawarkan kedua perusahaan adalah bisnis yang berbeda dengan kelompok pelanggan tertentu, serta jalur teknologi dan kebutuhan modal,” ucap Ola Källenius, Chairman of the Board of Management of Daimler and Mercedes-Benz.
Ola juga menambahkan bahwa Mercedes-Benz adalah merek mobil mewah paling berharga di dunia, yang menawarkan mobil yang paling diinginkan oleh para pelanggan. Sedangkan Daimler Truck memasok solusi serta layanan transportasi terkemuka untuk memenuhi kegiatan industri. Kedua perusahaan tersebut kini sedang bergerak menuju perubahan besar, baik secara teknologi maupun struktural. Ola juga yakin bahwa keduanya dapat beroperasi secara efektif sebagai entitas yang independen.
Langkah pisah nama ini mungkin lebih mengarah pada penyederhanaan proses dan mempercepat langkah menuju elektrifikasi. Selain itu, upaya ini juga dipercaya dapat memperbaiki divisi truk Daimler menjadi lebih baik lagi.
Mercedes dan Daimler sebenarnya bisa dibilang seperti anak kembar yang memiliki hobi yang berbeda. Daimler dengan mainan truk nya, sedangkan Mercedes-Benz dengan jajaran mobil mewahnya.
Sebagian orang mungkin berpendapat bahwa keputusan ini merupakan permainan pasar saham semata, karena belakangan ini banyak pabrikan otomotif yang valuasi nya meningkat pesat. Apalagi jika mengingat upaya elektrifikasi yang akan keduanya lakukan, tentu akan menghadirkan tren positif di bursa saham.
0 Komentar
Tambah Komentar